Mengelola Pengembangan SDM Bagi Pegawai Personalia

Status
Belum terdaftar
Harga
Rp1.500.000

Deskripsi Program

Berdasarkan rujukan okupasi Indonesia’s Occupational Tasks and Skills (IndoTaSK) 2020. Mengelola pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi pegawai personalia adalah suatu proses yang melibatkan perencanaan, implementasi, dan evaluasi upaya-upaya untuk meningkatkan keterampilan, pengetahuan, dan kinerja pegawai yang bekerja di bidang personalia. Kinerja perusahaan dipengaruhi oleh kinerja para karyawan dalam perusahaan.

Namun saat ini perusahaan dihadapkan dengan kebutuhan peningkatan kompetensi SDM agar bisa memenuhi tantangan tersebut. Melalui pelatihan ini tentunya akan sangat membantu Anda dalam bersaing menjadi Pegawai Personalia yang kompeten. Karena pelatihan ini memiliki tujuan umum yaitu peserta pelatihan mampu membuat strategi pengelolaan pengembangan SDM dengan menunjukkan minimal 80% penguasaan materi pada saat unjuk keterampilan.

Adapun tujuan khusus pelatihan ini diantaranya peserta mampu membangun peran strategis di dalam perusahaan, menyusun laporan analisis kebutuhan, menyusun desain program, mengombinasikan metode untuk program serta membuat evaluasi pelaksaan program pengembangan SDM. Pelatihan ini terdiri dari 5 sesi dan dilaksanakan secara daring

Tujuan Pelatihan

Tujuan Pelatihan (Umum)

Peserta pelatihan mampu membuat strategi pengelolaan manajemen SDM dengan menunjukkan minimal 80% penguasaan materi pada saat unjuk keterampilan.

Tujuan Pelatihan (Khusus)

Setelah mengikuti pelatihan, Konsultan Bisnis mampu;

  1. Peserta mampu membangun peran strategis di dalam perusahaan terkait pengembangan SDM
  2. Peserta mampu menyusun laporan analisis kebutuhan pembelajaran & pengembangan SDM dalam perusahaan.
  3. Peserta mampu menyusun desain program pengembangan SDM
  4. Peserta mampu mengombinasikan metode untuk program pembelajaran dan pengembangan SDM
  5. Peserta mampu membuat evaluasi pelaksanaan program pengembangan SDM

Durasi Pelatihan

  1. Sesi 1 Lingkup kerja dan peran staff HRD dalam organisasi / perusahaan (180 menit)
    Tujuan sesi:

  • Peserta mampu membangun peran strategis di dalam perusahaan terkait pengembangan SDM
  1. Sesi 2 Menyusun kebutuhan pembelajaran dan pengembangan (180 menit)
    Tujuan sesi:

  • Peserta mampu menyusun laporan analisis kebutuhan pembelajaran & pengembangan SDM dalam perusahaan.
  1. Sesi 3 Merancang program pengembangan SDM (180 menit)
    Tujuan sesi:

  • Peserta mampu menyusun desain program pengembangan SDM
  1. Sesi 4 Melaksanakan kegiatan pembelajaran & pengembangan SDM (180 menit)
    Tujuan sesi:

  • Peserta mampu mengombinasikan metode untuk program pembelajaran dan pengembangan SDM
  1. Sesi 5 Mengevaluasi pelaksanaan program pembelajaran & pengembangan SDM (180 menit)
    Tujuan sesi:

  • Peserta mampu membuat evaluasi pelaksanaan program pengembangan SDM

Total durasi 900 menit

Aspek Kompetensi

PENGETAHUAN (KOGNISI)

  • Metode Analisis Kebutuhan Pengembangan (Training Need Analysis)
  • Model dan kamus kompetensi jabatan
  • Model dan peta kompetensi
  • Metode pembelajaran dan pengembangan
  • Format rencana pembelajaran untuk pembuatan silabus dan kurikulum

SIKAP KERJA (AFEKSI)

  • Cermat dalam menganalisis kesenjangan kompetensi terhadap target kinerja
  • Akurat dalam menyusun rekomendasi kebutuhan pengembangan
  • Teliti dalam menganalisa data kinerja dan standar kompetensi
  • Detail dalam menentukan tujuan pembelajaran, materi dan metode dan instruktur yang sesuai
  • Akurat dalam menentukan alokasi waktu untuk penyampaian materi

KETERAMPILAN (PSIKOMOTOR)

  • Membangun peran strategis di dalam perusahaan terkait pengembangan SDM
  • Menyusun laporan analisis kebutuhan pembelajaran & pengembangan SDM dalam perusahaan
  • Menyusun desain program pengembangan SDM
  • Mengombinasikan metode untuk program pembelajaran dan pengembangan SDM
  • Membuat evaluasi pelaksanaan program pengembangan SDM

Metode Ajar

Daring

Kelompok Sasaran

Syarat dan Ketentuan Lainnya

  1. Memahami Bahasa Indonesia dengan Baik
  2. Masyarakat umum yang ingin mengembangkan diri
  3. Memiliki Handphone dan koneksi internet untuk mengikuti pelatihan
  4. Pendidikan minimal SMA atau setara
  5. Usia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun
  6. Jarak: tidak terbatas karena pelatihan daring
  7. Alat praktik: laptop dengan koneksi internet dan Ms office (word dan excel)

Alat praktik: laptop/ handphone dengan koneksi internet, aplikasi zoom meeting dan Ms office

Mekanisme Penggunaan Alat Praktik : Alat praktik digunakan masing-masing peserta dan milik pribadi peserta

Lembaga Pelatihan

MDI Tack Training adalah perusahaan pelatihan yang sudah ada di Indonesia selama lebih dari 30 tahun. MDI telah dipercaya oleh lebih dari 1000 profesional di Indonesia untuk mengembangkan kompetensinya. Program kami sangat praktis dan tentunya dapat membantu anda dalam mengembangkan kemampuan anda sebagai profesional.

Fasilitator Program

Juni Utami mengawali karir sebagai Training Manager dibidang penjualan, hingga akhirnya Juni mendirikan sendiri restoran dan saat ini telah memiliki 1 cabang. Berpengalaman 20 tahun lebih mengembangkan, mengelola dan mempimpin bawahan untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan.

Pelatihan Content

Buka semua
Scroll to Top
× Butuh bantuan?